IDXChannel – Bank Sentral Turki menurunkan suku bunga acuannya pada Kamis (26/12/2024), pemangkasan pertama dalam hampir dua tahun.
Dilansir dari AFP, suku bunga acuan Bank Sentral Turki sangat tinggi karena negara tersebut berjuang melawan inflasi dua digit.
Bank Sentral Turki menurunkan suku bunga kebijakannya dari 50 persen menjadi 47,5 persen pada Kamis. Pemangkasan terakhir terjadi pada Februari 2023.
“Ada kemajuan dalam ekspektasi inflasi dan perilaku penetapan harga,” kata bank sentral tersebut.
Bank Sentral Turki sebelumnya mempertahankan suku bunga utama tetap stabil pada 50 persen sejak Maret. Keputusan pekan ini menandakan dimulainya siklus pelonggaran setelah delapan bulan kebijakan yang stabil.
Pada November 2024, tingkat inflasi tahunan Turki mencapai 47,1 persen, melambat untuk bulan keenam berturut-turut.
“Komite akan membuat keputusannya dengan hati-hati pada setiap pertemuan dengan fokus pada prospek inflasi,” kata bank sentral tersebut. (Wahyu Dwi Anggoro)
www.idxchannel.com Adalah Provider Penyedia Berita ini dengan Sumber Link Berita Asli
Semua Copyright dari Berita dimiliki oleh www.idxchannel.com & Untuk Request penghapusan berita & sumber dapat melalui admin@obligasi.com